STMIK DCC KOTABUMI mengadakan matakuliah umum pendidikan kewarganegaraan

Adanya Pendidikan Kewarganegaraan di Perguruan tinggi dirasa sangat penting untuk warga kampus terutama mahasiswa yang ada di STMIK Dian Cipta Cendikia Kotabumi yang tertuang juga dalam undang-undang No.20 Tahun 2003 pasal 37 tentang system pendidikan nasional.

Matakuliah umum Pendidikan kewarganegaraan dilaksanakan di AULA STMIK DCC Kotabumi pada tanggal 4 Februari 2014 dengan tema “PERAN MAHASISWA DALAM MEMEPERTAHANKAN NKRI” dan Matakuliah umum disampaikan oleh Bapak Letkol MarinirJunaidi, S.Pd. (KepalaKimal Lampung).

Dengan sangat antusias mahasiswa/I STMIK DCC Kotabumi mengikuti matakuliah umum dengan jumlah 120 mahasiswa/I semester 5 dan 7 dari 3 Jurusan yang ada di STMIK DCC Kotabumi yakni Sistem Informasi, Sistem Komputer, dan Teknik Komputer.

Matakuliah umum pendidikan kewarganegaraan disampaikan dengan sangat menarik oleh Bapak Letkol MarinirJunaidi, S.Pd. (KepalaKimal Lampung) sehingga 120 mahasiswa/I dapat mengerti dan memahami apa sebenarnya peran mereka (mahasiswa/i) dalam mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Semoga melalui matakuliah umum pendidikan kewarganegaraan ini mahasiswa/i STMIK DCC Kotabumi dapat menjadi mahasiswa/i yang memiliki jiwa nasionalisme yang lebih baik guna mempertahankan Kesatuan NKRI.

Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *

Chat Admin
1
💬 Chat Admin DCC
Hallo 👋
ada yang bisa Admin DCC bantu?